Jenis Tanah yang Baik untuk Menanam Kelengkeng di dalam Pot

Membudidaya kelengkeng dengan pot saat ini menjadi populer karena lebih simpel dalam perawatan. Selain itu, jika letak lahan yang sempit juga lebih mending pakai pot untuk menanam kelengkeng. Contohnya di daerah perkotaan, dengan lahan yang sempit, dan menanam lengkeng di pot adalah pilihan terbaik.

Jenis tanah yang akan digunakan untuk menanam lengkeng dalam pot harus diperhatikan, sebab ini dasar dari kehidupan tanaman selanjutnya. Jenis tanah yang paling bagus untuk kelengkeng yang ditanam di pot yaitu tanah liat berpasir. Dan saat pengolahannya, tambahkan setidaknya 1 genggam pupuk kandang (sebagai pupuk dasar).

Tanaman kelengkeng
Tanaman kelengkeng. (Dokumentasi foto oleh: Wahid Priyono, S.Pd.)

Tanah liat berpasir memang terkenal bagus untuk menanam kelengkeng. Jika tidak ada, bisa menggunakan tanah liat biasa, atau tanah liat yang dicampur dengan pasir dengan perbandingan 1:1. Berdasarkan tukar pendapat dengan petani kelengkeng di daerah, mereka mengatakan bahwa jika tanaman kelengkeng ditanam dengan tanah liat berpasir, maka hasil buahnya lebih manis, dan pertumbuhan tanaman lebih sehat, batang dan akarnya lebih kuat. Semoga bermanfaat.

Artikel Terbaru

Jenis Tanah yang Baik untuk Menanam Kelengkeng di dalam Pot
4/ 5
Oleh

Hallo Sobat Petani

Suka dengan Artikel di Atas? Silakan Berkomentar