Tanaman sawo merupakan jenis tanaman buah yang saat ini sangat favorit dibudidaya oleh pekebun/petani di daerah. Kebanyakan dari mereka membudidayanya secara vegetatif buatan, artinya dengan cara dicangkok.
Kelebihan tanaman sawo cangkok mungkin lebih cepat menghasilkan buah dalam waktu relatif cepat dibandingkan harus ditanam dari awal menggunakan biji. Selain itu, dalam satu pohon sawo cangkok dengan bibit tanam unggul telah terbukti mampu menghasilkan buah sawo yang berkualitas bisa mencapai 100 buah untuk awal panen, selebihnya untuk panen tiap musimnya biasanya hasil panen akan selalu memiliki kelipatan 2 atau 3 dan seterusnya. Artinya bahwa semakin banyak umur tanaman sawo hasil cangkok yang dibudidaya, maka peluang untuk menghasilkan buah sawo yang banyak akan terwujud.
Sawo merupakan tanaman yang tidak manja dan dapat tumbuh baik meskipun lingkungan di sekitarnya dalam kondisi tidak stabil (ekstrem). Sawo adalah tanaman tropik, dan sepanjang hidupnya tidak terlalu banyak membutuhkan air, sehingga pada musim kemarau (kering), tanaman ini masih dapat bertahan hidup, kadang-kadang juga merontokkan dedaunannya untuk mengurangi penguapan.
Untuk mendapatkan tanaman sawo yang subur, sehat, dan menghasilkan buah dalam jumlah banyak, maka perawatan tanaman merupakan kunci pokok untuk mewujudkan harapan tersebut.
Salah satu cara perawatan tanaman yang diduga mempengaruhi dalam banyak atau sedikitnya buah sawo yang dihasilkan tanaman adalah bagaimana tentang cara pemupukan pada tanaman sawo yang telah dicangkok tersebut.
Berikut ini cara pemupukan yang baik dan benar pada tanaman sawo hasil dari cangkok batang:
Kelebihan tanaman sawo cangkok mungkin lebih cepat menghasilkan buah dalam waktu relatif cepat dibandingkan harus ditanam dari awal menggunakan biji. Selain itu, dalam satu pohon sawo cangkok dengan bibit tanam unggul telah terbukti mampu menghasilkan buah sawo yang berkualitas bisa mencapai 100 buah untuk awal panen, selebihnya untuk panen tiap musimnya biasanya hasil panen akan selalu memiliki kelipatan 2 atau 3 dan seterusnya. Artinya bahwa semakin banyak umur tanaman sawo hasil cangkok yang dibudidaya, maka peluang untuk menghasilkan buah sawo yang banyak akan terwujud.
Sawo merupakan tanaman yang tidak manja dan dapat tumbuh baik meskipun lingkungan di sekitarnya dalam kondisi tidak stabil (ekstrem). Sawo adalah tanaman tropik, dan sepanjang hidupnya tidak terlalu banyak membutuhkan air, sehingga pada musim kemarau (kering), tanaman ini masih dapat bertahan hidup, kadang-kadang juga merontokkan dedaunannya untuk mengurangi penguapan.
Untuk mendapatkan tanaman sawo yang subur, sehat, dan menghasilkan buah dalam jumlah banyak, maka perawatan tanaman merupakan kunci pokok untuk mewujudkan harapan tersebut.
Sawo Hasil Cangkokan Dalam Pemeliharaan (Pemupukan). Photo Original by: Wahid Priyono (Guruilmuan) |
Berikut ini cara pemupukan yang baik dan benar pada tanaman sawo hasil dari cangkok batang:
- Sebelum dilakukan pemupukan pada tanaman sawo yang telah berumur, maka bersihkan terlebih dahulu gulma (rumput-rumput liar) di sekitar lokasi tempat tanaman sawo tumbuh, bersihkan menggunakan sekop kecil, pencong, pacul/cangkul, dan alat pembersih gulma sejenisnya. Bersihkan sampai bersih;
- Setelah itu buatkan galian/larikan setinggi 5 - 10 cm mengelilingi pusat tumbuh tanaman sawo;
- Kemudian tebarkan pupuk phonska padatan secara merata sebanyak 1 kg ke dalam galian larikan yang telah dibuat, setelah itu barulah tutup larikan dan padatkan tanahnya;
- Pemberian pupuk ini sebaiknya dilakukan setiap 2 bulan sekali dengan dosis yang sama seperti di atas.
Biasanya setelah pemupukkan, maka tanaman akan mengalami pertumbuhan yang pesat asalkan perawatan tanaman di atas dilakukan secara tekun/telaten. Selamat mencoba semoga berhasil.
Itulah tadi langkah sederhana tentang cara pemupukan pada tanaman sawo yang dicangkok. Semoga informasinya bermanfaat untuk anda semuanya. Salam budidaya pertanian. Ayo berkebun.
Jangan lupa silakan anda baca juga: Budidaya Sawo dengan Cangkok Agar Berbuah Lebat dan Menguntungkan.
Cara Pemupukan Pada Tanaman SAWO yang Dicangkok
4/
5
Oleh
Wahid Priyono