Agar Timun Tidak Bengkok (Berbatang Lurus dan Berbuah Lurus Lebat)

Agar timun tidak bengkok (berbatang lurus dan berbuah lebat) mungkin akan dijelaskan secara terperinci pada artikel berikut ini. Pada beberapa kasus di lapangan, sering sekali para petani mentimun dibingungkan dengan keadaan tanaman mentimun yang memiliki pertumbuhan buruk, terutama pertumbuhan yang tidak berkualitas. Hal ini bisa terlihat dari pertumbuhan batang yang bengkok, sehingga tidak berada pada posisi yang tepat. Selain itu buah mentimun yang bengkok juga tidak bagus dilihat, terutama pada saat dijual akan mempengaruhi harganya.

Pertumbuhan dan Perkembangan Buah Mentimun Lurus Tidak Bengkok Karena Menggunakan Tiang Ajir
Pertumbuhan dan Perkembangan Buah Mentimun Lurus Tidak Bengkok Karena Menggunakan Tiang Ajir. (Foto Original Oleh: Wahid Priyono, S.Pd.)

Jika anda menemukan batang dan buah mentimun yang bengkok, maka beruntung sekali jika anda membaca artikel di blog ini. Membengkoknya batang mentimun karena ada pengaruh hormonal, yakni dibantu oleh hormon auksin. Hormon auksin bekerja pada batang tanaman, dan sesuai kadar intensitas cahaya matahari yang berubah-ubah juga sangat mempengaruhi keadaan batang tanaman mentimun. Oleh karena itu, jika di lahan perkebunan mentimun anda ditemukan adanya batang tanaman yang membengkok, maka salah satu cara yang paling tepat yaitu menggunakan tiang ajir/lanjaran yang ditancapkan di tanah dekat dengan tanaman. Tiang ajir bisa diperoleh dari sisa-sisa batang tanaman liar di hutan, atau dari bilah bambu juga bisa. Di era modern saat ini, penjual tiang ajir berbahan dari besi dan tembaga juga banyak beredar di pasaran. Pilihlah tiang ajir/penyangga sesuai kebutuhan. Fungsi tiang ajir agar tanaman mentimun tumbuh lurus, dan mengikuti pola ajir yang ditentukan oleh petani. Sebaiknya, pada saat aplikasi tiang ajir juga diikuti dengan pengikatan batang mentimun pada tiang ajir (menggunakan tali rafia dan sejenisnya). Ini dilakukan supaya batangnya berada dekat dengan tiang ajir, dan jika sewaktu-waktu terjadi hujan deras maupun angin kencang, maka batangnya tidak mudah lepas dari tiang ajir. Umur tanaman mentimun yang boleh diberi tiang ajir umumnya di atas 30 hari sejak tanam. Jika tanaman timun sudah mulai berbunga, maka aturlah bunga-bunganya agar tumbuh rapih di dekat tiang, termasuk buah-buahnya nanti. Aplikasi penggunaan tiang ajir ini saya rasa sangat mudah diaplikasikan oleh ibu/bapak tani dan disesuaikan dengan desain ajir yang diinginkan. Baca juga: Cara Mengatasi Daun Timun Kuning (Mengalami Klorosis).

Selain batang tanaman timun bengkok, sering juga menjumpai buah timun bengkok atau buahnya tidak berkembang normal (buahnya tidak lurus-lurus). Dari segi estetika ketika dilihat mata, buah mentimun yang bengkok juga kurang menarik, maka untuk membuatnya menjadi lurus ada cara tepat yang bisa dilakukan, yaitu dengan cara memberinya tiang ajir yang ditancapkan di sekitar tempat tanaman tumbuh. Jika dalam budidaya mentimun menggunakan mulsa, maka letakan tiang ajir sedekat dengan lubang pada mulsa. Tiang ajir tersebut akan dijadikan tempat gantungan buah-buah mentimun. Jika anda telaten juga bisa membuatkan rumah-rumah pada tiang ajir, sehingga bunga-bunga mentimun bisa diatur untuk tumbuh disitu, dan pada akhirnya buahnya akan tumbuh berkembang ke arah bawah sehingga menghasilkan buah timun yang tidak bengkok. (Referensi lain: Ciri, Sifat dan Karakteristik Jaringan Meristem)

Hasil pengamatan yang pernah saya lakukan di lahan pertanian mentimun, bahwa buah timun bengkok bisa terjadi karena tanaman timun tidak mendapatkan tiang rambat (tiang ajir), dan oleh petani tanaman dirambatkan sembarangan di lahan mulsa atau tanah saja, sehingga mempengaruhi kualitas buahnya. Oleh sebab itulah, bagaimanapun ketelatenan seorang petani dipertaruhkan dalam bertani mentimun, terutama dalam hal perawatan tanaman dan juga pemantauan tanaman secara kontinyu. Silakan pelajari juga artikel pertanian berikut ini: Ciri-Ciri Gejala Etiolasi Pada Tanaman.


Artikel Terbaru

Agar Timun Tidak Bengkok (Berbatang Lurus dan Berbuah Lurus Lebat)
4/ 5
Oleh

Hallo Sobat Petani

Suka dengan Artikel di Atas? Silakan Berkomentar

2 komentar

January 13, 2020 at 11:30 AM Delete

iya pak Rido, sama-sama pak, semoga sukses untuk budidaya mentimunnya.

Reply
avatar