Penyebab Daun Tanaman Berwarna Kuning (Klorosis), Kecokelatan, dan Kering Lalu Rontok

Perubahan warna daun pada tanaman dari yang semula berwarna hijau menjadi warna kuning adalah hal yang paling umum. Hampir semua tanaman mengalami gejala ini. Dan tidak satupun orang yang bisa mengontrol fisiologis tumbuhan, namun setidaknya mengurangi gejala yang dapat berlangsung lama dan membuat tanaman semakin memburuk.

Beberapa hal yang dapat dijadikan landasan dasar mengapa pada daun tanaman sering berubah warna dari hijau menjadi kuning, kecokelatan, dan lalu kering disertai kerontokan secara massal. Perubahan ini terjadi akibat adanya kematian pada sel-sel klorofil pada daun. Sehingga sel-sel klorofil tidak lagi mampu menghasilkan warna hijau. Gejala ini juga bisa disebabkan karena faktor kekahatan/defisiensi/kekurangan unsur hara tertentu pada tanaman seperti unsur hara Nitrogen (N), Magnesium (Mg), Kalium (K), Kalsium (Ca), Phospor (P), Zn, Unsur besi (Fe), dan Boron. Kekurangan atau kelebihan air dalam jumlah tidak normal dapat membuat tanaman menjadi stress. Stress tanaman bisa berakibat fatal pada pembentukan pigmen klorofil pada daun. Selain itu, faktor penyempurna fotosintesis dalam hal ini klorofil kurang terbentuk secara optimal dan menyebabkan daunnya berubah warna kuning, atau biasa disebut sebagai gejala klorosis.

Daun pada tomat rampai berwarna kuning pada sisi/tepi daunnya karena gejala klorosis. 

Umumnya, gejala klorosis pada tanaman akan selalu diikuti dengan gejala nekrotik yaitu daun tanaman biasanya berwarna lebih gelap, kecokelatan, struktur pertulangan daun menjadi rusak, bopeng atau berlubang-lubang, dan mudah rontok.

Untuk mencegah dan mengatasi daun tanaman yang mengalami klorosis dan nekrosis yaitu dengan melakukan penyiraman dalam jumlah yang cukup, pemupukan tanaman secara teratur. Pemupukan tanaman harus disertai pupuk dengan komposisi N, P, K, Mg, K, Ca, Zn, Fe, dan B dalam jumlah dosis yang tepat. Jika unsur Nitrogen (N) sangat minim pada tanaman, maka sudah dipastikan daunnya akan berubah warna menjadi kekuningan dalam jumlah banyak.

Artikel Terbaru

Penyebab Daun Tanaman Berwarna Kuning (Klorosis), Kecokelatan, dan Kering Lalu Rontok
4/ 5
Oleh

Hallo Sobat Petani

Suka dengan Artikel di Atas? Silakan Berkomentar