3 Cara Mengatasi Buah Cabe Busuk Setelah Dipanen

Saat panen buah cabe tiba, maka ini adalah waktu yang ditunggu-tunggu oleh para petani pembudidaya cabe. Biasanya hasil panen buah cabe tidak semuanya bagus, adakalanya terkendala oleh berbagai keadaan fisiologis buah yang adakalnya rusak, buah busuk, permukaan buah yang retak-retak, dan lain sebagainya.

Panen Cabe Merah Keriting di Lahan Perbukitan
Panen Cabe Merah Keriting di Lahan Perbukitan, Photo Original by: Wahid Priyono (Guruilmuan).

Namun, hal yang paling umum dialami oleh petani cabe yakni buah cabe busuk setelah dipanen dan hendak didistribusikan ke konsumen di pasaran. Untuk mencegegah/mengatasi hal demikian, maka para petani dapat melakukan beberapa saran dari admin guruilmuan.blogspot.co.id, berikut ini point-point pentingnya:

  • Jangan simpan buah cabe pada karung/wadah yang tertutup rapat tanpa ventilasi/lubang-lubang di sekitar kotak/wadah penyimpanan buah cabe. Jika cabe yang baru dipanen diletakan pada wadah tertutup maka hal tersebut akan mengaktifkan fitohormon (hormon tumbuhan) yaitu gas etilen untuk aktif, sehingga percepatan pematangan buah akan terjadi secara singkat dan pada akhirnya kemungkinan buah akan bisa busuk jika jarak angkut cabe ke area distribusi memakan waktu cukup jauh. Solusi: Berikan ventilasi (celah lubang) pada kotak/wadah penyimpanan cabe selama masa distribusi ke pasaran, hal ini akan memperlambat waktu pematangan buah cabe pasca di panen. Baca juga: Manfaat dan Kekurangan Gas Etilen dalam Pematangan Buah.
  • Cabe busuk setelah dipanen bisa jadi waktu pemanenan buah cabenya sudah terlalu matang, kemudian cabe tersebut tidak langsung dijual, atau proses penyimpanannya yang kurang tepat, misalnya pada suhu terlalu tinggi (+55 derajat celcius), maka kondisi seperti ini sangat tidak cocok untuk ruang penyimpanan cabe yang telah matang. Solusi: Simpan buah yang hendak diperjualbelikan pada suhu normal ruangan yakni kisaran 20 - 32 derajat celcius;
  • Buah cabe yang dicuci dengan air yang mengandung kadar garam mineral tinggi juga tidak bagus. Meskipun maksud dari petani ingin supaya cabenya bersih karena dicuci, justru penyucian yang keliru bisa menyebabkan adakalanya cabe menjadi busuk, terutama penyucian pada cabe yang telah matang; Solusi: Kalaupun cabe dicuci, maka setelah itu dikeringkan satu malam tanpa disimpan di ruang tertutup.
Itulah tadi setidaknya ada 3 cara dalam mengatasi buah cabe yang busuk setelah dipanen. Semoga informasi di atas berguna untuk anda. Untuk menambah wawasan anda, silakan baca dan klik artikel di bawah ini, 5 Teknik Perawatan Cabe, Panen 60 Kali Lipat.

Artikel Terbaru

3 Cara Mengatasi Buah Cabe Busuk Setelah Dipanen
4/ 5
Oleh

Hallo Sobat Petani

Suka dengan Artikel di Atas? Silakan Berkomentar